Source images : esh2u.com |
Source images : www.yumofchina.com |
Exhaust fan bisa menjadi alternatif pilihan bagi anda yang menginginkan suatu alat penyejuk udara yang ekonomis dan ramah lingkungan dibanding AC. Daya yang dibutuhkan oleh exhaust fan memang terbilang lebih rendah dibanding saat menggunakan AC, selain itu exhaust fan juga ramah lingkungan karena proses sirkulasi udaranya dilakukan secara alami dan hal ini berbeda dengan AC yang proses sirkulasi udaranya dapat membuat pemanasan global apabila penggunaan AC terlalu berlebihan.
Berikut Fungsi Exhaust Fan Untuk Ruangan
Source images : www.greenbuildingadvisor.com |
1. Sebagai pembuang asap polusi dari rokok atau dari hal lainnya. Contoh penerapannya sendiri biasanya dilakukan pada smoking area dan juga area industri atau bengkel yang memerlukan sirkulasi udara yang baik untuk membuang polusi udara berupa asap dan uap panas. Selain itu, dapur juga biasa menggunakan exhaust fan untuk membuang polusi udara ketika memasak.
2. Berfungsi juga sebagai penghilang bau tidak sedap pada ruangan. penerapannya sendiri biasa dipasang pada kamar mandi atau toilet menggunakan exhaust fan model dinding ataupun model langit-langit.
3. Untuk mengendalikan suhu ruangan agar tidak panas ataupun pengap. Exhaust fan sangat cocok digunakan pada ruangan yang pengap dan panas, hal ini karena cara kerja kipas ini ialah mengganti udara panas pada ruangan dengan udara segar dari luar ruangan sehingga suhu ruangan dapat dikendalikan dengan baik.
4. Sebagai alternatif ventilasi udara pada ruangan yang tertutup atau pada ruangan yang tidak memiliki akses sirkulasi yang cukup. Apabila anda mempunyai ruangan tertutup dengan sirkulasi udara yang kurang memadai maka memasang exhaust fan dalam ruangan tersebut adalah pilihan yang tepat, hal ini karena exhaust fan bisa membuat sirkulasi udara yang cukup dengan diletakkannya pipa penyalur udara ke area terbuka di luar rumah.
5. Sebagai pembagi udara sejuk dari AC untuk ruangan lain. Udara AC yang sejuk juga bisa anda bagikan ke ruangan lain dengan cara memasang exhaust fan pada bagian dinding antar ruangan tersebut. Namun anda juga harus memperhatikan masalah kesesuaian kapasitas kemampuan antara AC serta exhaust fan untuk luas ruangan tersebut.
6. Memaksimalkan sirkulasi udara untuk penggunaan AC. Seperti yang kita tahu bahwa AC hanya bersifat menurunkan suhu ruangan yang panas saja dan tidak bisa mengganti udara kotor pada ruangan untuk digantikan udara yang segar dan bersih seperti yang dilakukan exhaust fan. Oleh karena itu, bagi anda yang menggunakan AC disarankan juga untuk memasang exhaust fan agar udara dalam ruangan bisa diganti dengan udara segar dan bersih. Namun, perlu juga anda ingat untuk tidak menggunakan kedua peralatan tersebut secara bersamaan agar udara sejuk dari AC tidak terhisap ke luar ruangan.
7. Berfungsi juga untuk mencegah dampak buruk yang diakibatkan oleh udara kotor dalam ruangan. Tahukah anda bahwa jika udara pada ruangan dalam kondisi yang kotor serta pengap bisa menyebabkan berbagai dampak yang buruk terhadap kesehatan penghuni ruangan tersebut, misalnya saja seperti terserang alergi atau asma karena udara kotor tersebut. Hal ini memang bisa terjadi jika ventilasi pada ruangan masih kurang cukup baik, nah disinilah peranan exhaust fan sangat penting karena exhaust fan memang difungsikan untuk mensirkulasikan udara kotor menjadi udara segar, bersih dan sehat.
Post a Comment for "Mengenal Exhaust Fan Serta Fungsinya Untuk Ruangan"